Minggu, 04 November 2012

Peringatan Hari Raya Idul adha 1433 Hijriyah

Posted by OSIS SMA N 7 Purworejo on 03.32 with No comments

Jumat 26 Oktober 2012, ada yang beda di masjid Al-Hidayah SMA N 7 Purworejo, gema takbir berkumandang sejak tadi malam.
Beberapa siswa siswi dan warga yang beerdomisili di sekitar SMA N 7 Purworejo telah hadir di Masjid Al-Hidayah untuk melaksanakan sholat Idul Adha dengan khatib Drs. H Farid Solichin MmPd.
Seperti biasa setelah sholat Idul Adha acara pemotongan hewan kurban dimulai. Tahun ini ada empat  ekor sapi dan tiga ekor kambing. Dua ekor sapi dari hasil iuran siswa – siswi SMA N 7 Purworejo. Dan dua ekor sapi dari bapak/ibu guru. Sedang yang lainnya dari warga.



Hewan kurban yang  Telah dipotong kemudian diangkut menuju ruang makan, untuk dikemas ke dalam ratusan kantong plastik. Sekitar pukul 13.30 semua anggota OSIS/MPK dan ROHIS telah siap dangan kaos olahraga dan bawahan OSIS.
Dan setelah gerbang dibuka para warga mulai masuk dengan tertib. Pukul 15.30 semua daging kurban telah didistribusikan.

And finally Alhamdulillahirabbil’alamin kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar, dan member kesempatan bagi kita untuk saling berbagi dengan sesama.

0 komentar:

Posting Komentar